Ketum Kohati Cabang Makassar sebut Riska Layak Jadi Ketum Kohati PB HMI

YAKUSA.ID – Pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) Kohati PB ke-XXV yang akan berlangsung di Pontianak tinggal menghitung hari. Sebelas kandidat calon ketum Kohati PB akan berkontestasi di gelanggang Munas Kohati, termasuk kader Kohati asal Cabang Makassar, BADKO Sulselbar, Riska.

Riska yang kerap disapa Cika itu diketahui menjadi kandidat Ketumkoh PB HMI dengan nomor urut 3. Dia maju sebagai kandidat calon dengan membawa tagline Kohati Aksiologi (Akselerasi, Inovasi, Logis).

Ketua Umum Kohati Cabang Makassar, Eka Zulaika menyebutkan bahwa Riska adalah salah satu kader kohati terbaik cabang Makassar. Riska dinilai pantas untuk berkontestasi bahkan layak dipilih sebagai ketua umum Kohati PB HMI.

“Secara jenjang perkaderan dan secara proses sudah sangat matang. Kak Cika pernah menjabat sebagai ketua kohati komisariat Hukum Universitas Bosowa Makassar, Ketua Kohati kordinator komisariat Universitas Bosowa Makassar,” katanya kepada Yakusa.id, Senin (12/11/2023).

“Dia juga pernah menjabat sebagai sekretaris Umum Kohati Cabang Makassar dan saat ini masih menjabat sebagai Bendahara Umum Kohati PB HMI,” imbuhnya.

Secara akademis, lanjut Eka, Riska sudah melawati beberapa jenjang pendidikan dan sekarang juga menjadi dosen. Riska juga aktif membagikan tulisan serta penelitiannya melalui jurnal.

“Kandidat nomor urut 3 sudah sangat layak memimpin Kohati PB HMI. Proses dan dinamika yang dilalui Kak Cika dari komisariat hingga menjabat sebagai bendum Kohati PB adalah bukti kematangannya. Karena pemimpin yang besar lahir dari dinamika yang besar pula,” pungkasnya. (YAKUSA.ID-10)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *