Beranda Daerah Jalin Silaturahmi, Kapolres Tapanuli Selatan Ajak Kader HMI Sukseskan Pilkada 2020

Jalin Silaturahmi, Kapolres Tapanuli Selatan Ajak Kader HMI Sukseskan Pilkada 2020

0
(Foto: Realitasonline.com)
Yakusa.id – Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) bersama Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Padangsidimpuan -Tapsel menjalin silaturrahmi dan sinergitas menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Sekretariat HMI Cabang Kota Padangsidimpuan-Tapsel Jalan Profesor Lafran Pane Kelurahan Sihitang, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan Kamis (20/02/2020).
Acara silaturrahmi dan sinergitas dihadiri Kapolres Tapsel AKBP. Irwa Zaini Adib, SIK, MH, Waka Polres Kompol Jumanto,SH,MH, Kasat Intelkam AKP. Eldi Koswara, Kasat Reskrim AKP. Ginanjar Fitriadi, SH,SIk, Kasat Sabhara AKP. Enda Tarigan, Kasat Binmas AKP. Daulat MZ Harahap, Ketua HMI Cabang Padangsidimpuan – Tapsel Asmar Apandi Nasution, Sektetris Perwira Siregar, Ketua Korhati Cabang HMI Norma Kasmidayani, Kabid PA HMI Aprijal Harahap,, Kabid PO Tanzilal, pimpinan Sekawasan HMI Komisariat dan Kader HMI Cabang Padangsidimpuan-Tapsel.
Ketua HMI Cabang Padangsidimpuan – Tapsel Asmar Apandi Nasution, dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur dan terimakasih atas keringanan langkah serta ucapan selamat datang kepada Bapak Kapolres Tapsel AKBP. Irwa Zaini Adib, SIK, MH beserta Rombongan di sekretariat Cabang HMI kota Padangsidimpuan dan Tapsel.
” Semoga dengan pertemuan dan silaturrrahni ini terjalin sinergitas yang erat antara para kader HMI dengan Polres Tapsel dalam mendukung terciptanya Kamtibmad dan kader HMI juga mudah mendapat ilmu yang bermamfaat dari Bapak Kapolres dan kelak sukses meraih cita cita para kader, ” ujar Asmar.
Sementara Kapolres Tapsel AKBP. Irwa Zaini Adib, SIK, MH menyampaikan, maksud dan tujuan Polres Tapsel datang ke Sekretariat HMI Padangsimdipuan-Tapsel, guna mempererat tali silaturahmi, sekaligus menjalin sinergitas antara mahasiswa dengan Polri khususnya Polres Tapsel.
” Atas nama pribadi dan institusi Polres Tapsel, saya mengucapkan apresiasi dan terimakasih atas penyambuta adik-adik HMI yang sangat luar biasa terhadap saya beserta rombongan DU Sekretariat HMI Cabang Padangsidimpuan-Tapsel ini, ” ujar Kapolres.
Kapolres mengatakan, untuk menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, dimana pada tahun ini 2020 Kabupaten Tapsel akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah dan dengan kebersamaan kita songsong Pilkada yang damai, kondusif, sejuk, aman dan damai.
” Saya juga menghimbau kepada adik-adik HMI agar senantiasa menjauhi narkoba, tawuran dan berharap agar antara HMI dan Polres Tapsel dapat terus bersinergi dalam membangun bangsa yg bebas dan bersih dari narkoba, ” terangnya.
Sedangkan Waka Polres Tapsel Kompol Jumanto, SH, MH mengajak adik-adik mahasiswa yang tergabung dalam HMI untuk belajar dengan sungguh-sungguh dan selagi menjadi mahasiswa, jangan pernah takut terhadap segala ancaman saat menjadi pelapor.
” Adik-adik juga untuk lebih bijak dalam bermedia sosial dan tidak perlu menanggapi kabar ataupun informasi yang Hoax dan juga jangan pernah takut dengan polisi, karena kita adalah mitra kerja yang harus sejalan dalam menegakkan hukum, ” tegas Jumanto.
Usai pertemuan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan berupa seperangkat laptop dan printer kepada HMI Tapsel-Padangsidimpuan, yang diserahkan oleh Kapolres Tapsel AKBP. Irwa Zaini Adib, begitu juga HMI Tapsel-Padangsidempuan memberikan kenang-kenangan sebagai ucapan terima kasih kepada Kapolres Tapsel. Kemudian acara dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab. (Realitas online/*)

Tinggalkan Balasan