SUMENEP, YAKUSA.ID – Pemerintah Kabupaten Sumenep (Pemkab) Sumenep melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat meminta warga untuk waspada bencana saat musim hujan, Kamis (23/01/2025).
Berdasarkan prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), wilayah Jawa Timur sudah masuk puncak musim hujan.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumenep, Ach. Laily Maulidi mengatakan puncak musim hujan kemungkinan bisa sampai Februari.
“Satu langkah antisipasi yang dapat dilakukan adalah membuang sampah pada tempatnya agar tidak menyumbat saluran air yang ada,” imbaunya.
Selain itu, masyarakat diharapkan secara swadaya membersihkan saluran-saluran air dan memperdalam yang sedimentasinya sudah tinggi.
Kalau saluran air bersih dan aliran lancar, risiko genangan bisa diminimalkan,” tambah mantan Kepala Satpol PP Sumenep ini.
Dia juga meminta warga untuk selalu memantau informasi cuaca terkini dan melaporkan jika terjadi kondisi darurat kepada BPBD Sumenep atau pihak terkait. (YAKUSA.ID/HS)