Sinergi KOHATI Cabang Karawang & Komite Ekraf Karawang Dorong Kemandirian Perempuan & UMKM Lewat Transformasi Digital

MENYALA: Foto bersama dalam kegiatan Talkshow & Pelatihan “Transformasi Digital Ekonomi Kreatif: Sinergi untuk Kemandirian Perempuan dan UMKM” yang diselenggarakan oleh KOHATI Cabang Karawang berkolaborasi dengan Komite Ekraf Karawang, di Galeri Nyi Pager Asih Pemda Karawang, Rabu, 10 April 2025.

YAKUSA.ID KOHATI Cabang Karawang berkolaborasi dengan Komite Ekraf Karawang menyelenggarakan kegiatan Talkshow dan Pelatihan bertajuk “Transformasi Digital Ekonomi Kreatif: Sinergi untuk Kemandirian Perempuan dan UMKM” di Galeri Nyi Pager Asih, Pemda Karawang, Rabu (10/4/2025).

Acara ini menghadirkan berbagai kegiatan, mulai dari talkshow inspiratif, pelatihan interaktif, cek kesehatan gratis, pemberian website gratis, hingga pameran UMKM yang menampilkan produk-produk kreatif lokal Karawang.

Kegiatan dibuka dengan penampilan tari tradisional dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Karawang yang memeriahkan suasana.

Acara dilanjutkan dengan rangkaian sambutan dari para tokoh yang mewakili semangat kolaborasi lintas sektor dalam pemberdayaan perempuan dan penguatan UMKM.

Dalam sambutannya, Ketua Umum KOHATI Cabang Karawang, R. Govina Diandra Kusumah, menyampaikan bahwa kgiatan ini adalah wujud nyata dari semangat kolaborasi yang terus kami rawat di KOHATI Cabang Karawang.

“Kami percaya bahwa pemberdayaan perempuan tidak bisa berjalan sendiri — ia membutuhkan sinergi lintas sektor dan generasi,” katanya

“Oleh karena itu, KOHATI hadir tidak hanya sebagai organisasi kaderisasi, tetapi juga sebagai ruang aktualisasi dan pengembangan potensi perempuan di berbagai sektor, termasuk ekonomi kreatif dan transformasi digital,” imbuhnya.

Sementara Direktur Komite Ekraf Karawang Rahmat Wiguna dalam sambutannya tidak sungkan memperkenalkan peran Komite Ekraf.

Menurutnya, Komite Ekraf Karawang lahir dari semangat untuk mengangkat potensi lokal dan memberdayakan para pelaku ekonomi kreatif agar naik kelas.

“Ekonomi kreatif bukan hanya tentang produk, tetapi tentang cara berpikir, berinovasi, dan menjawab tantangan zaman. Kolaborasi seperti ini menjadi pintu masuk yang kuat untuk memperluas jaringan dan membuka akses pasar,” katanya.

Sementara itu, Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Kabupaten Karawang Fazriyan Wardhani mengapresiasi atas inisiatif adanya kegiatan tersebut.

Menurutnya, kegiatan ini sejalan dengan visi pemerintah daerah untuk mengembangkan ekosistem ekonomi kreatif yang berkelanjutan.

“Harapannya, program ini dapat terus berlanjut dalam bentuk pendampingan dan pembinaan yang lebih terstruktur,” ujarnya.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi Gerindra, Dra. Hj. Wardatul Asriah, MBA, yang juga hadir sebagai Keynote Speaker.

Dalam pernyataannya, Wardatul Asriah menekankan pentingnya sinergi antara perempuan dan UMKM dalam pembangunan ekonomi bangsa.

“Sebagai mitra kerja Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, kami terus mendorong kebijakan dan program konkret untuk perempuan dan UMKM,” ucapnya.

Melalui PPLIPI, pihaknya aktif dalam pemberian permodalan dan pendampingan usaha perempuan.

“Kegiatan ini menjadi contoh sinergi nyata yang perlu kita dorong agar perempuan semakin berdaya secara ekonomi dan mandiri,” katanya.

Momen mengharukan terjadi ketika Wardatul Asriah diberikan lukisan wajah oleh seniman lokal, yang membuat beliau terkejut dan terharu karena kemiripan lukisan tersebut.

Wardatul Asriah juga diajak berkeliling pameran UMKM binaan Komite Ekraf Karawang, termasuk produk unggulan KARASSI (Kreasi Karawang Asli) berupa tas berbahan dasar kulit jok mobil, yang langsung diborong sebagai bentuk dukungan terhadap karya lokal.

Kegiatan dilanjutkan dengan pelatihan/workshop yang dipandu oleh Eli Rosalina. Suasana makin interaktif saat Didin Sirojudin. Anggota DPRD Kabupaten Karawang Komisi IV Fraksi PKB, memberikan hadiah uang tunai kepada peserta aktif serta memborong produk UMKM sebagai bentuk apresiasi.

Sebagai puncak acara, peserta terpilih menerima website gratis yang disponsori oleh Qira Media Kreatif Indonesia, sebagai bentuk konkret transformasi digital untuk UMKM lokal.

Kegiatan ini didukung oleh sponsor, yaitu Bank BJB Karawang dan Mandaya Hospital Karawang, yang turut mendukung suksesnya acara ini.

Dengan semangat kolaborasi lintas komunitas, organisasi, dan pemerintah daerah, kegiatan ini menjadi langkah awal menuju kemandirian perempuan dan kemajuan UMKM Karawang melalui pemanfaatan digitalisasi dan penguatan ekonomi kreatif. (YAKUSA.ID-HS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *