PAMEKASAN, YAKUSA.ID – Madura United FC masih memiliki peluang untuk tetap bertahan di kasta teratas Liga Indonesia.
Usai membungkam tim papan atas Dewa United pada laga pekan ke-23 Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan (SGB) Madura, Sabtu (15/2/2025) lalu, Laskar Sape Kerrap meraup 3 poin.
Klub asuhan Angel Alfredo Vera kini menempati posisi 17 di klasemen sementara dengan raihan 20 poin. Perolehan poin itu menyamai Semen Padang FC di posisi 16, namun kalah agregat gol.
Torehan poin tersebut hasil 5 kali menang, 5 kali imbang dan 13 kali kalah dari 23 laga yang dijalani. Mereka memasukkan sebanyak 24 gol dan kebobolan sebanyak 44 gol.
Untuk keluar dari zona merah degradasi, Madura United harus bisa meraih hasil positif sembari berharap 2 atau tiga tim di atas mereka bernasib sial.
Memang dari komposisi persaingan di papan bawah klasemen, Madura United memiliki peluang emas untuk segera keluar dari zona merah degradasi. Hanya saja pada pekan ke-24 Liga 1, mereka harus menghadapi tim kuat yang menempati puncak klasemen sementara, Persib Bandung.
Tim binaan Angel Alfredo Vera, dijadwalkan akan menjalani laga berat sekaligus laga tandang menuju markas Maung Bandung, di Stadion Gelora Lautan Api, Bandung, Sabtu (22/2/2025) mendatang. (YAKUSA.ID/HSB)