PAMEKASAN, YAKUSA.ID – Senyum pria tampan itu tampak sumringah. Di balik senyuman, mata pria itu tampak berkaca-kaca. Sesekali ia merapatkan kedua bibirnya, lalu menghela napas panjang.
Pria itu bernama Nur Fajri Alim. Salah satu abdi negara di Korps Bhayangkara berpangkat Ipda yang kini mengemban tugas sebagai Kanit Tipidter Satreskrim Polres Pamekasan.
Fajri tak sungkan menceritakan awal mula dirinya menjadi polisi, profesi yang dulu tak sempat ada di benaknya.
“Ini berkat doa dari kedua orang tua, khususnya ibu. Beliau azimat saya,” katanya.
Dia mengaku, di benaknya tidak pernah terlintas untuk menjadi seorang polisi, apalagi sampai menduduki jabatannya saat ini. Sebagai seorang anak yang lahir dari keluarga menengah ke bawah, kesehariannya selepas tamat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) hanya menjalankan usaha bengkel turun temurun dari bapaknya. Dunia mesin memang sudah menjadi teman karibnya, bahkan sejak sekolah.
“Sungguh memang tak masuk akal, saya bukan anak polisi, ikut tes masuk polisi hanya berbekal doa orang tua,” katanya.
Pertama kali ikut tes polisi, Fajri tak langsung diterima begitu saja. Ia mengaku bahkan perlu 3 kali percobaan sebelum akhirnya ditanyakan lolos.
“Dulu sempat masuk PMDK jurusan perkapalan di salah satu kampus ternama setelah lulus SMA,” terangnya.
“Tapi ternyata bukan takdir saya. saya lalu ikut tes masuk polisi dan pada percobaan yang ketiga akhirnya keterima,” sambung Fajri.
perjuangan selama menjadi polisi tak berhenti begitu saja. Pada masa pendidikan di sekolah perwira, Fajri bahkan tak bisa pulang saat detik-detik wafatnya sang ayah. Fajri harus memupuskan harapannya.
“Sejak itulah saya bertekad semoga kelak saya bertugas di tanah kelahiran saya di Pamekasan,” terangnya.
Polisi Tempat Mengabdi
Bagi Ipda Nur Fajri, polisi adalah salah satu profesi untuk mengabdi. Ia tetap meyakini bahwa polisi berperan penting dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Tugas utama polisi itu memang mengabdi, meski saya akui masih banyak anggapan miring kepada kami gegara ulah oknum,” terangnya.
“Saya tetap yakin polisi baik di negeri masih ada, polisi yang tulus mengabdi pada bangsa ini juga masih ada,” sambung Fajri.
Komentar Ipda Fajri Saat Disebut Mirip Artis PPT Jilid 17
Ipda Fajri mengaku kaget karena ternyata ada warganet yang menyebutnya mirip dengan pemeran sinetron ramadan Para Pencari Tuhan (PPT), Cakrawala Airawan.
Sekilas, wajah keduanya memiliki kemiripan, hanya saja perawakan Ipda Fajri yang lebih berisi ketimbang Cakrawala Airawan.
Salah satu penggemar Para Pencari Tuhan, Any Fitriany bahkan mengaku susah membedakan wajah keduanya.
“Loh kok kayak sama ya sekilas sih, apalagi sama sama pakek kacamata, sumpah susah bedainnya,” tuturnya. (YAKUSA.ID-03)